alt/text gambar

Resep Mie Ayam Spesial

pulsa murah
Resep Mie Ayam Spesial
TENLIBRARY - Mie Ayam Spesial - Hampir setiap daerah di Indonesia terdapat kita lihat pedagang kaki lima yang berjualan mie ayam. Mie ayam sudah sangat populer dikalangan masayarakat Indonesia. Hal yang paling disukai oleh masyarakat Indonesia dari mie ayam ini yaitu citarasa mie basah yang bercampur dengan kaldu yang begitu nikmat. Mie ayam cocok di makan pada saat suasana dingin. Mengingat mie ayam sudah sangat populer, saya akan membagikan resep mie ayam spesial yang tentunya dapat dibuat dengan mudah oleh setiap orang.

BAHAN-BAHAN UNTUK MEMBUAT MIE AYAM
  • 1/2 kg mie basah
  • 100 ml minyak ayam
  • 100 ml kecap asin
  • 300 gram daging ayam, rebus dan potong kotak
  • 3 sendok makan kecap manis
  • 2 batang daun bawang, iris
  • Daun caisin
  • Penyedap rasa
  • Bawang goreng secukupnya
BUMBU MIE AYAM YANG DIHALUSKAN
  • 4 siung bawang putih
  • 4 buah bawang merah
  • 1 sendok teh ketumbar
  • 3 cm kunyit
  • 3 cm jahe
  • 4 butir kemiri
BAHAN UNTUK MEMBUAT KALDU MIE AYAM
  • 2 liter air
  • 1/2 tulang ayam
  • 1 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh lada bubuk
CARA MEMBUAT MIE AYAM SPESIAL
  1. Kaldu mie ayam : Rebus air hingga mendidih, masukan tulang ayam, rebus dengan api kecil hingga kaldu mengeluarkan aroma harum. Tambahkan lada bubuk dan garam secukupnya.
  2. Tumis bumbu halus hingga harum, masukan daging ayam, tumis sampai bumbu menyerap ke dalam daging ayam, tambahkan penyedap rasa, tumis sebentar, angkat dan tiriskan.
  3. Masukan 2 sendok makan mie ayam ke dalam mangkok, 1/4 sendok teh penyedap rasa.
  4. Rebus mie basah dan daun caisin yang telah dirajang hingga matang, angkat dan letakan dalam mangkuk berisi bumbu, masukan daging ayam tadi 2 sendok makan.
  5. Taburkan bawang goreng dan daun bawang yang telah dirajang.
  6. Mie ayam siap untuk dihidangkan. Sajikan selagi masih panas.
Sekian postingan saya kali ini semoga dapat bermanfaaat. Dan selamat mencoba.

0 komentar:

PERATURAN BERKOMENTAR
1. Gunakanlah bahasa yang sopan saat berkomentar.
2. Dilarang Memasang link hidup pada saat berkomentar.
3. Dilarang SPAM !!!
4. Untuk menyisipkan catatan, gunakan [catatan].. CATATAN KAMU ...[/catatan]
5. Untuk menyisipkan gambar, gunakan [img]URL GAMBAR KAMU[/img]